![]() |
View nya bagus, spotnya oke |
![]() |
Tampak bahagia sekali mereka |
Hari kedua di karimun jawa, seperti yang telah direncanakan malam sebelumnya dan tentunya berdasarkan obrolan dan saran dari sang guide yaitu mas nuril, kita akan menjelajah beberapa pulau. Biayanya, Rp. 350.000 buat rental perahu per hari, guide Rp. 75.000/hari dan alat snorkling Rp. 35.000/hari/orang. Sasaran pertama kita adalah Pulau kecil, spot snorkeling yang cukup bagus. Dan kemudian dilanjutkan ke pulau tengah untuk istirahat dan menikmati pasir putih yang indah. Pulau ini sudah berpenghuni, dan juga ada warung buat belanja makanan kecil. Para wisatawan biasanya juga menyempatkan makan siang di sini, ada yang catering (kalau pake paket wisata), ada juga yang bawa makanan sendiri. Kebetulan kita pesan makanan sama ibu home stay kita, dengan bayar Rp. 15.000/orang kita bisa makan sepuasnya dan bakar ikan di pulau. Bakar ikannya tentu dibantuin ama guide dan awak perahu, it's so delissio.
Beres istirahat, makan dan sholat, kita melanjutkan perjalanan ke Pulau Gosong Kecil, agak aneh ini pulau, pulau yang hanya muncul ketika pasang surut, ketika pasang naik, pulau ini tertutup oleh air, pulau juga tidak luas, namun sangat cantik. di sisi pulau ini terdapat terumbu karang yang sangat bagus, sangat recommended buat snorkling.
Capek bersnorkling, kita melanjutkan ke penangkaran hiu di P. Menjangan Besar, Pulau ini terletak sangat dekat dari pulau karimun jawa. Di sini kita bisa berenang dengan hiu, cuma harus bayar Rp. 5000/orang, Hiunya tidak berbahaya karena sudah dipelihara semenjak masih orok.
![]() | |
berenang dengan ikan |
Hari ketiga, ekspedisi kita lanjutkan, jangan tidak lupa bawa roti, karena kita bakal bermain bersama ikan di P. Menjangan Kecil. Pulau ini terletak di belakang P. Menjangan besar, sebenarnya tidak begitu bagus untuk snorkling, cuma di sini kita bisa bermain dengan ikan, hanya dengan menaburkan roti di sekitar kita, sontak ikan-ikan karang yang cantik akan berkumpul mengelilingi.
Selanjutnya kita menuju Pulau cemara besar, disebut cemara karena memang di pulau ini banyak pohon cemara, di sekeliling pulau ini, banyak gugusan karang yang sangat cantik, banyak nemo dan tentunya juga spot yang bagus buat hunting foto. Pulau cemara besar biasanya juga dijadikan tempat istirahat dan makan siang, walaupun pulau ini tidak berpenduduk dan cukup sempit, namun, sangat indah dan sangat tepat untuk mencari ketenangan.
![]() |
"hei kenalkan: saya nemo" |
Setelah sholat, makan dan istirahat kita menuju P. Gosong besar, namun pulau ini tidak sebagus pulau gosong kecil, spot snorklingnya juga cukup bagus, biasanya di sini banyak cumi dan karang mutiara, cuma harus jeli aja mencarinya.
![]() | |
Cantik-cantik dan ganteng-ganteng kan kita? lol |
Liburan yang sangat luar biasa, dan tentunya ini karena bantuan seorang guide yang fenomenal yaitu mas Nuril,
So buat rekan-rekan yang mau backpacker-an ke karimun jawa dengan harga yang irit, monggo minta bantuan saja sama mas nuril, beliau guide berlisensi dan bukan pemilik tour atau paket wisata jadi dijamin murah. bisa di hub beliau ke: 085225869300
SELAMAT BERLIBUR!!!
No comments:
Post a Comment